Printer dan Tinta dari HP Yang Cocok Untuk Kantor

printer perangkat penting di kantor
printer penting untuk kantor (sumber : pixabay)

Salah satu perangkat kantor yang vital dan selalu dibutuhkan adalah printer. Segala urusan untuk mencetak dokumen laporan maupun proposal memerlukan printer yang dapat bekerja dengan baik sehingga hasil cetaknya cepat dengan kualitas yang prima.

Tidak bisa dimungkiri performa printer turut mempengaruhi produktivitas karyawan juga. Sehingga sangat penting untuk mengetahui jenis printer dan tinta terbaik yang bisa digunakan di kantor, termasuk bagaimana cara merawat printer yang baik dan benar.  

Jenis Printer Untuk Mencetak Dokumen 

Dulu, sewaktu saya masih menjadi pegawai kantoran urusan cetak mencetak dokumen adalah hal yang hampir setiap hari dilakukan.  Kecepatan kerja dari printer ikut mempengaruhi kecepatan kerja saya juga.  

Sering saya dibuat uring-uringan karena printer yang macet atau tinta printer yang bermasalah. Karena membuat kerja saya menjadi terhambat. Memang waktu itu usia printer yang saya pakai lumayan tua. Untung kantor segera menggantinya dengan printer baru yang lebih bagus kualitasnya. 

Untuk memilih jenis printer yang akan dibeli, memang harus disesuaikan dengan kebutuhan. Biasanya untuk keperluan mencetak dokumen, ada 2 jenis printer yang biasa digunakan.  Yaitu :

1. Printer ink jet

Jenis ini paling umum digunakan. Printer ini menggunakan tinta berkualitas untuk mencetak tulisan atau dokumen dengan hasil yang bagus. Namun kekurangan dari printer ini adalah tidak dapat mencetak lebih dari 1 serta harga tinta originalnya yang mahal. Harga printer ini berkisar di angka 2jutaan. Jenis printer ini lebih cocok untuk kebutuhan pribadi bagi pelajar atau mahasiswa. 

2. Printer laser jet

Merupakan printer yang menggunakan teknologi laser pada proses cetaknya. Prinsip kerjanya mirip dengan mesin fotocopy. Kecepatan mencetak halamannya berkisar 8 halaman per menit. Dengan kualitas cetak yang sangat bagus.  

Printer laser ini cocok untuk perkantoran. Karena dapat mencetak dalam jumlah banyak dengan waktu yang relatif cepat dan hemat tinta. Jika teman-teman mencari rujukan printer laser jet yang berkualitas, teman-teman bisa memilih printer dari HP. Karena produk-produk dari HP termasuk laptop gaming-nya memiliki kualitas yang prima.  

Ada berbagai jenis printer laser jet yang ditawarkan,  salah satunya Printer HP Color Laser Jet Pro M454nw, yang dibandrol di harga Rp. 7.950.000,-. Ingin tahu lebih lanjut tentang spesifikasinya?  Yuk,  lanjut dibaca. 

Printer HP Color Laser Jet Pro M454nw

Printer ini dapat mencetak dengan tinta hitam maupun tinta berwarna.  Dengan kecepatan  cetak hingga 28 ppm. Artinya printer ini mampu mencetak hingga 28 halaman per menit. Fungsi printer ini hanya untuk mencetak saja. Sangat cocok digunakan untuk kantor yang memiliki aktivitas mencetak yang tinggi. Kualitas cetak dari printer ini sangat bagus. 

Resolusi cetak yang ditawarkan adalah 600 x 600 dpi, up to 38, 400 X 600 enhanced dpi dengan kecepatan prosesor hingga 1200 MHz. Printer HP Laser Jet Pro M454nw memiliki kemampuan mencetak halaman maksimal 50.000 per bulan. Namun volume cetak yang disarankan adalah 750 sampai 4000 halaman. Printer ini juga terhubung dengan USB, ethernet, maupun wifi. Sehingga dapat mencetak dari mobile device.

printer HP laser jet pro M454nw
printer HP Laser Jet Pro M454nw (sumber : Meora Prima Solusindo)

Untuk pembelian dan juga informasi detil tentang printer HP Laser Jet Pro M454nw dapat di lihat di website Meora Prima Solusindo.

Cara Agar Printer Tetap Awet

Agar printer yang kita gunakan bisa awet ada beberapa hal yang musti kita lakukan. Diantaranya adalah :

1. Jaga kebersihan printer

Setiap kali printer tidak digunakan, pastikan printer dalam kondisi tertutup agar kotoran tidak masuk ke dalam bagian dalam printer.  

2. Lakukan clean head secara berkala

Hal ini dilakukan untuk menghindarkan terjadinya penyumbatan pada bagian kepala printer dan memastikan penyerapan tinta dapat berjalan dengan sempurna. 

Untuk melakukan clean head, kita bisa membaca buku manual dari printer yang kita miliki. 

3. Gunakan printer secara berkala

Jika tidak gunakan, printer justru akan cepat rusak. Karena berisiko printer head mengalami kerusakan akibat tinta kering atau karena berkarat. Sehingga untuk perawatan, printer harus selalu dinyalakan dan digunakan untuk mencetak dokumen.

4. Matikan printer jika tidak dipakai

Jika tidak digunakan, sebaiknya printer dimatikan. Namun cara mematikannya harus dengan cara yang benar.  Yakni dengan menekan tombol on/off nya. Baru kemudian cabut printer dari stop kontaknya. Kebiasaan ini selain bisa untuk menghemat listrik juga mencegah terjadinya kerusakan akibat arus pendek.

5. Jangan mencetak Secara Berlebihan

Setiap printer punya kapasitas dalam mencetak dokumen.  Sehingga pengerjaan pencetakan jangan melebihi kapasitas maksimal yang diijinkan.  Lebih baik pencetakan dilakukan secara bertahap.  

6. Gunakan tinta asli yang direkomendasikan

Setiap printer punya tinta khusus yang sesuai untuk digunakan. Agar printer tahan lama,  sebaiknya gunakan tinta asli dan yang sesuai dengan jenis printer yang kita miliki.  

7. Ganti tinta sebelum habis

Untuk menghindari masalah,  sebaiknya ganti tinta sebelum habis.  Jika printer kehabisan tinta biasanya akan menimbulkan masalah. Jadi sebaiknya cek berkala printer. Dan ganti sebelum tinta habis. 

HP 802 Small Original Ink Cartridge SET

Seperti tadi sudah disebutkan,  keawetan printer tergantung dari pemakaian, perawatan, dan juga tinta printer yang digunakan. Jika ingin printer yang kita gunakan awet, maka kita harus memperhatikan kualitas dari tinta printer yang kita gunakan.  Sebaiknya kita menggunakan tinta yang orisinil (asli).  

Nah bagi yang menggunakan jenis printer HP Deskjet, bisa menggunakan tinta HP 802 Small Original Ink Cartridge SET, yang terdiri dari tinta hitam dan yang berwarna. Harga dari tinta HP 802 Small Original Ink Cartridge SET ini dibandrol di harga Rp. 335.000,00. 

HP 802 Small Original Ink Cartridge SET untuk kantor
tinta dari HP untuk printer HP deskjet (sumber : Meora Prima Solusindo)
Umur simpan dari tinta ini adalah selama 18 bulan. Dan terdapat jaminan kartrid tinta dan kepala cetak HP bebas dari cacat bahan dan pengerjaan. Cartridge ini dirancang untuk memberikan kenyamanan dan memberikan kualitas cetak yang dapat diandalkan untuk dipakai setiap hari. 

Jadi agar kerja kita dapat optimal, dukungan perangkat printer dan tinta yang berkualitas sangatlah menentukan.  Semoga informasi ini bermanfaat ya, salam... 

Sapti nurul hidayati
Saya seorang ibu rumah tangga dari Yogya. Blog ini saya buat untuk tempat berbagi cerita dan pengalaman tentang apa saja. Semoga ada manfaat yang bisa diambil dari tulisan saya. Untuk kerjasama, silakan kontak ke saptinurul (at) gmail.com

Related Posts

Posting Komentar

Popular

Subscribe Our Newsletter